7 Tanaman Hias Yang Cocok Diletakkan di Dalam Kamar

7 Tanaman Hias Yang Cocok Diletakkan di Dalam Kamar

 7 Tanaman Hias Yang Cocok Diletakkan di Dalam Kamar


Kamar adalah ruangan yang menjadi kunci dalam kualitas tidur kita, kualitas tidur yang baik maka tubuh kita juga sehat. Terkadang kita menambahkan beberapa alat agar kualitas tidur bertambah seperti dengan memakai AC, kipas angin, cat yang menarik, dekorasi, pancahayaan dan sebagainya. Namun alangkah lebih baik jika menambahkan sesuatu yang alamiah, seperti meletakkan tanaman hias di kamar.
Berikut ini rekomendasi 7 Tanaman Hias Yang Cocok Diletakkan di Dalam Kamar untuk kualitas tidur kalian yang lebih baik, sebab tanaman ini memeiliki segudang manfaat, apa saja itu?

1. Aster Gerbera
Masyarakat lebih mengenalnya dengan bunga Gerbera, atau disebut juga dengan Herbras, merupakan tanaman semak dengan bunga yang berwarna wani dalam setiap varietasnya. Jika kalian menginginkan suasana keceriaan tidak salah jika memilih bungan ini untuk ditempatkan di kamar tidur. Selain itu, menurut penelitian NASA bungan gerbera ini mampu menyaring zat kimia di udara seperti benzema sebagai penyebab kanker. Biasanya benzema terdapat pada residu cat tembok, cat kayu maupun plitur dari furnitur. Gerbera juga memberikan suplai oksigen untuk tidur lebih nyenyak.

2. Lavender
Bernama ilmiah Lavendula S P lavender juga rekomended untuk diletakkan di kamar. Selain warnanya yang ungu cerah membuat hati lebih ceria, aroma harumnya yang manis juga membuat hati tenang, menghilangkan kecemasan setelah seharian stres karena tekanan pekerjaan, sehingga detak jantung juga menjadi lebih lambat, sehingga tidur menjadi lebih pulas. Saat esok terbangun badan menjadi lebih fresh dan siap untuk menjalankan  rutinitas kembali. Kabar baiknya harum lavender manusia suka namun nyamuk tidak suka.

3. English Ivy
Terkadang kita sangat terganggu dengan kondisi kamar yang lembab, panas dan sering alergi seperti bersin-bersin dan sesak nafas bagi yang memiliki asma. Kemungkinan disebabkan oleh pertumbuhan jamur dalam tembok atau udara kamar. Meletakkan English Evy bisa menjadi solusi, bernama latin Hedera helix, tanaman ini merupakan tanaman rambat yang mampu membersihkan 78 persen jamur dalam ruang kamar menurut penelitian American Collage of Alergy

4. Gardenia
Memiliki nama lokal yaitu Kacapiring adalah tanaman yang masih keluarga dengan tumbuhan kopi. Selain bunganya yang cantik berwarna krem, gardenia bisa dimanfaatkan sebagai aromaterapi di dalam kamar karena memiliki aroma wangi manis yang menenangkan. Cocok untuk relaksasi dikala tubuh lelah usai beraktifitas seharian. Esok hari terbangun dengan tubuh yang kembali bugar karena semalam tidur pulas.

5. Palem Pinang
Bernama latin Chrysalidocarpus lutescens, palem pinang bisa menambah unsur dekoratif dari ruangan. lebih dari itu palem pinang juga sebagai pembersih udara dari polutan. Jika kamar terasa kering, palem pinang berfungsi sebagai penyejuk atau pelembab udara yang alami alih alih beli kipas angin atau AC yang justru makan tagihan listrik dan kurang sehat.

6. Anggrek Ngengat
Ada bermacam jenis anggrek yang notabene tanaman hias yang sulit dirawat, padahal tanaman yang bernama latin Phalaenopsis s p ini merupakan tumbuhan epifit atau menempel di media lain, artinya dia lebih tidak butuh nutrisi dari tanah cukup dari udara saja. Yang paling mudah dirawat adalah anggrek ngengat, tanaman ini bisa menyaring polutan dan membawa ketenangan cocok diletakkan kamar untuk kualitas tidur yang baik.

7. Melati
Dan yang terbaik dan paling mudah diaplikasikan adalah melati. Ada banyak varietas melati seperti melati putih, gambir, kasablanka, arumdalu dan hampir semua bisa menjadi aromaterapi untuk istirahat malam yang rileks, menghilangkan stres. Wewangian melati sangat megah dan memabukkan dalam artian tidur kalian akan lebih nyenyak. Meskipun beberapa kepercayaan berasumsi bahwa wangi melati di malam hari bikin horor. Sebaliknya menurut penelitian yang dilakukan Wheeling Jesuit University, aroma melati justru membuat kualitas tidur malam lebih nyenyak.

Itulah rekomendasi 7 Tanaman Hias Yang Cocok Diletakkan di Dalam Kamar untuk kualitas tidur kalian yang lebih baik. Lebih jelas lihat videonya berikut ini



Related Posts:

Rekomendasi 7 Jenis Tanaman Yang Cocok Untuk Kokedama

Rekomendasi 7 Jenis Tanaman Yang Cocok Untuk Kokedama

Rekomendasi 7 Jenis Tanaman Yang Cocok Untuk Kokedama


Kokedama saat ini sedang menjadi tren dalam hobby tanaman hias. Kokedama adalah seni bertanam dari jepang dimana media tanam tanaman berupa tanah yang dibuat bulat kemudian dilapisi lumut atau sabut kelapa dibagian luar, untuk yang dipajang secara gantung ditambahi lilitan tali rami untuk untuk mengokohkan bola tanah dan lumut. Idealnya tanaman untuk kokedama adalah tanaman kecil yang tidak terpapar sinar matahari langsung. Berikut ini Rekomendasi 7 Jenis Tanaman Yang Cocok Untuk Kokedama
 
1. Pakis
Tumbuhan dari keluarga paku pakuan seperti pakis dan suplir cocok untuk kokedama, karena dihabitat aslinya tumbuhan ini biasa hidup dalam kelembabab dengan sedikit paparan sinar matahari. Namun pakis untuk kokedama dibutuhkan penyiraman yang ekstra pabila penempatannya di luar ruangan yang agak panas. Lebih baik kokedama pakis diletakkan indoor yang lebih sejuk.

2. Pothos
Nama lokalnya sirih gading juga tergolong cocok untuk kokedama, karena pothos adalah tanaman yang mudah beradaptasi baik di luar ruangan maupun dalam ruangan. Pothos cocok untuk newbie karena perawatannya yang mudah, bahkan ketika kita lupa untuk menyirami dalam beberapa haripun, tumbuhan ini tetap bisa hidup.

3. Philo
Philodendron juga cocok dibuat kokedama, tanaman ini juga sama seperti pothos yaitu dari keluarga aroid atau talas talasan. Namun idealnya carilah philo yang berdaun kecil seperti philo scandens atau hederaceum dengan peletakan dengan digantung.

4. Dwarf Snake Plant
Nama lokalnya lidah mertua mini atau sansevieria mini juga bagus untuk kokedama. Bagi kalian yang ga mau repot dengan penyiraman rutin tanaman ini bisa jadi pilihan, karena tumbuhan ini memang habitat aslinya adalah di daerah kering. Penyiraman cukup sekali saja dalam seminggu.

5. Asparagus Plumosus
Beberapa orang menamakan sebagai pakis asparagus meskipun sebenarnya bukan pakis. Tanaman ini paling sering dijadikan kokedama karena bentuknya hampir mirip bonsai. Namun penyiramannya harus rutin untuk tanaman ini yaitu tiap hari dengan cara di semprot pada bola tanahnya.

6. Sukulen
Ada banyak macam sukulen yang bisa dibuat kokedama contohnya lidah buaya, kaktus, bromelia, batu hidup, tanaman giok, baby tears, air plant dan sebagainya. Bahkan untuk kalian yang newbie aku rekomendasikan tanaman ini. Karena perawatannya relatif mudah dimana jika lupa menyirami tanaman ini tetap bisa hidup karena habitat aslinya memang di daerah kering.

7. String of Heart
Tanaman ini meskipun mirip tanaman merambat seperti sirih gading, namun sebenarnya dia adalah sukulen yaitu tanaman yang tidak membutuhkan terlalu banyak air. Cocok untuk kokedama aliran kering, maksudnya penyiraman lakukan seminggu sekali saja dengan cara disemprot ke bola tanahnya, jangan ke daunnya yang justru bikin berjamur, sakit dan membusuk.

Itulah Rekomendasi 7 Jenis Tanaman Yang Cocok Untuk Kokedama meskipun sebenarnya masih banyak tanaman yang cocok dibuat kokedama, intinya tanaman harus tumbuhan kecil. Lebih jelas lihat videonya berikut ini:

 



Related Posts:

6 Tanaman hias pembawa keberuntungan/ hoki

 

6 Tanaman hias pembawa keberuntungan/ hoki

6 Tanaman hias pembawa keberuntungan/ hoki


Setiap Orang menginginkan dalam hidupnya selalu mendapat keberuntungan atau hoki. Memang yang utama adalah dengan meminta langsung berdoa kepada Tuhan semesta alam. Namun beberapa tanaman hias merupakan simbolisasi pengharapan akan mendapatkan keberuntungan yang bisa mensugesti kita untuk melakukan lompatan untuk mendapatkan apa yang diinginkan. Berikut ini 6 Tanaman hias pembawa keberuntungan atau hoki

1. Lily Perdamaian
Peace Lily atau lily perdamaian sesuai dengan namanya diharapkan agar keluarga penghuni rumah tersebut selalu dinaungi rasa damai. Bentuk bunganya yang putih besar di atas paling pucuk ibarat bendera putih yang melambai lambai menyimbolkan kepaserahan atau keberserahan diri agar damai di hati.

2. Sri Rejeki
Aglaonema atau sri rejeki merupakan tanaman hias populer sepanjang masa, selain cantik rupawan juga mengandung harapan bahwa jika memilikinya kita selalu lapang dalam kerezekian. sesuai namanya dalam kultur jawa sri berarti subur/ megah/ indah dan rejeki berarti rezeki/ kekayaan/ peruntungan/ nasib baik. Sehingga dengan memeliharanya kita berharap dilapangkan rezekinya  terus menerus.

3. Tanaman Dolar/ ZZ Plant
Hal ini juga terkait dengan namanya yang mencatut nama dollar. ZZ plant merupakan singkatan dari nama latinnya Zamioculcas zamiifolia. Diharapkan jika orang memiliki tanaman hias ini bisa memiliki kekayaan bukan hanya rupiah bahkan dollar sebagai mata uang internasional.

4. Chinese Money Plant
Nama latinnya Pilea peperomioides berhubung bentuk daunnya yang seperti koin uang cina tempo dulu, maka kepercayaan secara fengsui atau kepercayaan masyarakat keturunan Tionghoa dengan memelihara tanaman ini bisa mendatangkan kesejahteraan atau kekayaan.

5. Wiku
Wiku atau wijaya kusuma merupakan tanaman hias dari keluarga sukulen atau kaktus. Uniknya wiku memiliki bunga yang justru mekar di malam hari dan mengatup di siang hari. Pada zaman raja raja jawa dahulu wiku menjadi tanaman hias keluarga raja, yang dipercaya jika mekarnya sempurna maka hajat si pemiliknya akan terwujud. Sekarang ini pada masyarakat yang masih memegang tradisi kejawen juga menerapkannya dengan memelihara tanaman wiku.

6. Bambu Hoki
Tanaman ini paling populer yang dapat mensugesti pemiliknya untuk senantiasa beruntung atau hoki sesuai namanya bambu hoki. Memiliki nama latin Dracaena sanderiana menurut kepercayaan fengsui dapat mendatangkan hoki. Biasanya penjual membentuk batangnya menjadi sebuah rangkaian kerajinan tangan hidup yang unik unik.

Itulah 6 Tanaman hias pembawa keberuntungan atau hoki tentu saja kembali pada kepercayaan masing masing untuk bijak menyikapi. Lebihjelas lihat videonya berikut ini

 



Related Posts:

5 jenis tanaman hias asparagus

5 jenis tanaman hias asparagus

 5 jenis tanaman hias asparagus


Apa yang ada di benak kalian jika mendengar kata asparagus. Ya, kebanyakan orang lebih mengenal asparagus sebagai tanaman sayur yang lezat. Tanaman sayur tersebut bernama latin Asparagus officinalis vulgaris. Namun selain asparagus sayur juga ada lho asparagus untuk tanaman hias. Berikut ini 5 jenis tanaman hias asparagus yang mungkin bisa mencuri hatimu untuk memilikinya

1. Asparagus Densiflorus Meyerii
Tanaman ini berbentuk semak pada tiap rantingnya ditumbuhi daun daun kecil seperti jarum hingga menyerupai ekor binatang. Di luar negeri biasa disebut fox tail plant atau tanaman ekor rubah. Sedangkan di Indonesia lebih dikenal sebagai tanaman Ekor Tupai. Meyerii bisa di tanam outdoor dengan naungan mupun indoor. Asparagus meyerii juga butuh kelembaban tinggi terutama saat musim panas. Kalian bisa dengan mudah mencari asp meyerii ini di lapak tanaman hias terdekat.

2. Asparagus Densiflorus Sprengeri
Sprengeri sangat mirip dengan meyerii, dari sisi daunya yang sebesar jarum memang mirip dengan mayerii. Yang membedakan adalah mayerii bentuknya mirip dengan ekor binatang, sedangkan sprengeri bentuknya seperti tanaman semak yang tumbuh menjuntai tak beraturan. Beberapa orang menyebutnya sebagai Pakis Dorent padahal tanaman ini bukan keluarga pakis. Sprengeri juga menumbuhkan bunga dan buah kecil, perawatannya juga sama dengan mayerii. Tanaman ini juga mudah didapat di toko bunga.

3. Asparagus Plumosus Setaceus
Asparagus plumosus juga biasa disebut dengan Pakis Asparagus padahal bukan dari keluarga pakis. Hal ini mungkin karena bentuk daunya sekilas memang seperti daun pakis, hanya saja asp plumosus daunya sperti jarum khas tanaman asparagus, namun bentuk daunya lebih lembut lagi dibandingkan mayerii maupun springeri. Kalian cukup mudah menemukannya di gerai tanaman hias.

4. Asparagus Myriocladus
Myriocladus bentuk daunya sama persis dengan saudaranya meyerii maupun springeri, hanya saja myriocladus memiliki batang yang lebih tegak keatas dan struktur daunya sekilas menggumpal menyerupai sinar bintang. Karenanya beberapa orang menyebutnya sebagai asparagus Bintang. Saat masih muda myriocladus memiliki daun berwarna kekuningan atau hijau muda yang kemudian berubah menjadi hijau tua. Agak sulit mencari tanaman hias ini di lapak terdekat namun di marketplase ada banyak.

5. Asparagus Falcatus
Yang ini bentuknya lebih berbeda dari pada asparagus lainya. Dari sisi daunya lebih panjang sudah tidak seperti jarum lagi justru lebih mirip rumput. Falcatus bisa tumbuh hingga sekitar 1 meter dengan batang berduri dan memiliki bunga putih kecil yang harum. Di lapak tanaman hias juga sulit menemukannya, namun di ecomers ada dengan harga yang memang agak mahal.

Itulah 5 jenis tanaman hias asparagus yang mungkin bisa mencuri hatimu untuk memilikinya. Untuk lebih jelas lihat video berikut ini


 


Related Posts:

7 Tanaman Hias Daun Menambah Estetika Rumah.

7 Tanaman Hias Daun Menambah Estetika Rumah.

 7 Tanaman Hias Daun Menambah Estetika Rumah.


Estetika rumah tidak hanya dilihat dari bagaimana gaya arsitekturnya, warna catnya, ataupun peletakan furniturnya. Melainkan juga bisa dilihat dari pemanfaatan tanaman hias untuk tambahan unsur dekoratif. Ada banyak pilihan tanaman hias untuk itu, namun dalam pembahasan kali ini hanya dibatasi pada tanaman hias daun saja. Oke langsung saja berikut ini rekomendasi 7 tanaman hias daun yang dapat menambah estetika rumah.

1. Calathea Peacock/ Tanaman Hias Merak
Memiliki nama latin calathea makoyana, dinamakan peacock karena memang motif daunnya seperti motif pada sayap burung merak. Peacock plant merupakan jenis yang paling populer diantara jenis calathea yang lainnya. Tanaman ini tumbuh dalam rumpun dan bisa diletakkan outdoor maupun indoor

2. Calathea Orbifolia/ Tanaman Doa
Masih dalam keluarga calathea, dinamakan doa karena daunnya menengadah seperti orang muslim yang sedang berdoa di siang hari, namun mengatup saat malam hari seperti umat kristen hindu dan budha yang sedang berdoa. Begitu pula dengan jenis calathea lainnya, Prayer plant juga sensitif dengan angin, tak disarankan meletakkan tanaman ini dekat A C ataupun kipas angin.

3. Cordyline Futicosa/ Tanaman Ti Plant/ Hanjuang
Meskipun di beberapa daerah tanaman ini dimanfaatkan sebagai tanaman makam dan ritual pernikahan dan tolak bala, namun tidak ada salahnya bila dikoleksi sebagai penghias hunian, siapa tahu memang benar bisa menolak bala walaupun utamanya masalah tolak bala tentunya kita wajib memohon doa kepada Tuhan.

4. Palem Parlor
Palem jenis ini adalah tanaman yang paling umum dimanfaatkan sebagai tanaman hias terutama indoor, karena pertumbuhannya yang kompak, rimbun dan tidak tumbuh menjulang tinggi, sehingga membuat kesan asri pada suatu ruangan. Palem Parlor juga mudah dalam perawatannya, dimana terbatasnya sinar matahari dengan peletakkan indoor justru membuat dia sulit tumbuh besar.

5. Aralia/ Ararea/ Osmoxylon Lineare
Ararea (Osmoxylon lineare) atau aralea atau aralia atau (sebutan di luar negeri) Miagos Bush  adalah tanaman hias yang termasuk semak, daunnya berwarna hijau kekuningan. Tanaman ini biasanya ditanam outdoor di pekarangan halaman rumah. Sekilas bentuknya seperti lili paris hanya saja aralia memiliki batang sedangkan liliparis tidak.

6. Fatsia Japonica
Dari namanya tumbuhan ini tentu berasal dari jepang, namun tetap bisa tumbuh di sini apabila diletakkan indoor. Sekilas daun fatsia mirip dengan daun ketela pohon ataupun pepaya, namun daunnya lebih tebal berwarna hijau muda dan mengkilap. Meskipun berasal dari Jepang fatsia justru sensitif dengan suhu dingin.

7. Oxalis Triangularis/ Tanaman Kupu Kupu
Dalam bahasa lokal bernama calincing kupu, atau di luar negeri lebih dikenal sebagai purple shamrock. Daya tarik tanaman hias ini adalah bentuk daunnya segitiga yang mirip sayap kupu-kupu berwarna ungu. Dengan memiliki tanaman ini, orang yang datang bertamu pasti langsung tertuju melihat keunikannya.

OK gaes, itulah 7 tanaman hias daun yang dapat menambah estetika rumah, untuk lebih jelas lihat videonya berikut ini




 


Related Posts:

10 Jenis Rumput Taman dan Harganya untuk Hijaukan Hunian

10 Jenis Rumput Taman dan Harganya untuk Hijaukan Hunian
 10 Jenis Rumput Taman dan Harganya untuk Hijaukan Hunian

Memiliki hunian dengan halaman atau lahan pekarangan berupa tanah begitu saja akan terlihat kurang elok. Alangkah baiknya sebidang tanah tersebut meskipun kecil diberikan penghijauan agar terlihat asri. Salah satunya adalah dengan menanam rerumputan. Nah, berikut ini rekomendasi 10 jenis rumput taman dan harganya untuk hijaukan hunian.

1. Rumput Jepang
Rumput taman ini merupakan yang paling populer dimanfaatkan sebagai rumput taman. Rumput Jepang memiliki nama latin Zoysia japonica, rumput ini sangat cocok ditanam di daerah tropis seperti di Indonesia karena dia butuh sinar matahari langsung yang cukup. Meskipun saat awal menanam rumput jepang butuh perawatan lebih seperti penyiraman yang rutin tiap hari, namun jika sudah tumbuh sepenuhnya dia akan terlihat lebat dan tak butuh terlalu sering pemangkasan. Harga rumput jepang per meter sekitar 20 ribuan saja.

2. Rumput Manila
Rumput ini juga masih keluarga zoysia dimana nama latinnya adalah Zoysia matrella. Rumput ini juga cukup populer dimanfaatkan sebagai rumput taman di masyarakat, karena memiliki karakteristik yang sama seperti rumput jepang dimana lebih suka iklim tropis dengan sinar matahari langsung yang cukup, perbedaannya pada helai daunnya agak lebih besar daripada rumput jepang yang lebih runcing. Harga rumput manila per meter juga sekitar 20 ribuan

3. Rumput Peking
Bernama latin Agrostis stolonifera rumput peking juga banyak dimanfaatkan sebagai rumput taman meskipun tidak se populer rumput jepang maupun rumput manila. Dari segi bentuk rumput ini hampir sama dengan rumput jepang dimana berbentuk runcing dan halus. Perbedaannya rumput peking ini juga tahan pada kondisi cuaca dingin. Keistimewaannya ini yang membuat harga rumput peking lebih mahal daripada rumput jepang maupun rumput manila.

4. Rumput Gajah
Sesuai dengan namanya rumput gajah dicirikan dengan bentuk dimensi daunnya yang lebih lebar dengan pertumbuhan yang justru ke samping, bukan keatas, sehingga akan menutup tanah secara sempurna dan terlihat rapi. Memiliki nama latin Axonopus rumput gajah juga banyak dimanfaatkan sebagai rumput taman terutama yang mini, sedangkan rumput gajah besar biasanya untuk pakan ternak sapi. Harga rumput gajah mini sekitar 30 ribuan saja.

5. Rumput Bahia
Rumput bahia juga cocok ditanam di daerah tropis, dan memiliki tekstur yang kuat sehingga cocok untuk aktifitas berat di atasnya, terinjak injakpun dia tetap bisa bertahan hidup. Kekurangannya rumput ini bisa tumbuh panjang hingga lebih dari 15 sentimeter, sehingga perlu pemangkasan secara rutin.

6. Rumput Fescue
Jika kalian berdomisili di daerah sejuk seperti di kaki gunung, rumput fescue merupakan pilihan yang tepat, dia justru akan mati apabila dipaksa ditanam di daerah panas yang terpapar sinar matahari langsung secara masif. Rumput ini apabila dibiarkan tumbuh memanjang justru akan tampak lebih unik.

7. Rumput Perennial
Jenis rumput ini juga dikhususkan untuk daerah dingin seperti halnya fescue. Tekstur daunnya yang kuat juga cocok untuk digunakan pada daerah yang sering terinjak injak. Baik fescue maupun perennial harus sering sering disiram ada saat musim panas agar tidak cepat layu bahkan mati.

8. Rumput St. Augustine
Rumput jenis ini adalah rumput yang cocok untuk pemula, karena tidak memerlukan perawatan khusus dan dapat tumbuh di daerah panas maupun sejuk. Setelah ditanam rumput ini akan tumbuh bahkan cenderung invasif menjalar kemana-mana. Maka diperlukan pemangkasan secara rutin agar tetap terlihat indah dipandang.

9. Rumput Bermuda
Rumput ini juga biasa tumbuh di daerah terik dan bisa tumbuh memanjang seperti rumput liar. Maka pemangkasan diperlukan agar tetap terlihat rapi. kelebihan rumput ini adalah pada warnanya yang lebih hijau tua daripada rumput rumput lainnya.

10. Rumput Sintetis
Jika kalian cenderung tidak punya waktu untuk merawat taman dan mengutamakan efisiensi, mungkin pemilihan rumput sintetis jadi pilihan terbaik. Karena sintetis terbuat dari campuran plastik dan karet maka tahan dengan panas maupun dingin dan tak perlu menyirami maupun memangkas. Mudah dipasang dimana saja baik outdoor maupun indoor serta secara vertikal di dinding, dimanapun mata memandang akan terlihat hijau yang asri. Rumput sintetsi memang lebih mahal namun keutamaannya adalah pada minimnya perawatan.

Demikianlah 10 Jenis Rumput Taman dan Harganya untuk Hijaukan Hunian. Untuk lebih jelas lihat videonya berikut ini


 


Related Posts: